Header Ads Widget

Ticker

6/recent/ticker-posts

Harga Daging Sapi Masih Tinggi, Peminat Berkurang

Palembang, Detik Sumsel- Lebih daru satu minggu pasca lebaran harga sejumlah kebutuhan dapur dan sayur mayur masih tinggi.

Harga daging sapi misalnya masih dibandrol Rp 160 ribu per kg dan harga tulang sapi masih di harga Rp 100 ribu per kg. Harga ini sama saja dengan harga seminggu sebelum lebaran.

Abubakar pedagang daging sapi di pasar induk Jakabaring mengatakan mahalnya harga daging sapi karena memang harga beli dari rumah potong hewan (RPH) tinggi sehingga harga jual di pasar juga ikut menyesuaikan dengan harga modal.

Mahalnya harga daging membuat konsumen mengurangi konsumsi daging sapi.

“Tahun lalu paling tinggi Rp 120-130 ribu saat lebaran tapi sekarang sudah lebaran harganya masih belum turun juga dan belum tahu kapan harganya kembali turun,” katanya , Rabu (11/05)

Abu mengatakan jika harga turun biasanya konsumen akan ramai beli daging sapi, tapi sejak harga naik konsumen sedikit membeli daging. Selain itu juga sejumlah pedagang rumah makan juga masih banyak libur belum berjualan sehingga pasokan daging untuk pelanggan turun.

Ia setiap hari biasanya menghabiskan satu ekor sapi Brahma dengan berat total 250 kg daging dan tulang. Biasanya kalau harga turun, setengah hari jualannya sudah ludes. Tapi sejak harga naik dan belum turun hingga kini membuat daging yang dia jual masih ada hingga sore hari.

Biasanya nanti daging ini akan dipasok ke tukang bakso atau catering jika sampai sore masih belum habis sebab biasanya besok sudah ada barang baru lagi dan daging lama tidak akan dijual lagi.

Meksi harga yang ditawarkan dibandrol Rp 160 ribu tapi jika sudah sore, Novi akan menjualnya dengan harga Rp 150 ribu. Tidak masalah turun harga asal barang dagangannya habis terjual katanya.

Sementara itu harga ayam broiler masih sama dengan harga akhir pekan lalu Rp 42 ribu ribu per kg, harga ikan mujair turun dari semula Rp 35 ribu menjadi Rp 32 ribu per kg, ikan patin Rp 22 ribu per kg.

Sementara itu harga cabai rawit justru naik awal pekan ini menjadi Rp 36 ribu per kg dari semula Rp 25 ribu per kg. Justru cabai merah keriting yang turun harga dari semula Rp 35-40 ribu menjadi Rp 16-20 ribu per kg.

Bawang putih ikut naik harga dari semula Rp 24 ribu menjadi Rp 28 ribu. Sementara itu harga bawang merah masih sama berkisar Rp 28-35 ribu per kg tergantung kualitas dan ukurannya.

Harga sayur juga sudah relatif normal dan kembali seperti sebelum lebaran. Harga buncis dibandrol Rp 12 ribu per kg, terong Rp 4-5 ribu per kg, tomat Rp 5 ribu per kg, kentang Rp 10-12 ribu per kg, wortel Rp 8 ribu per kg, kangkung Rp 2 ribu per ikat.(May)

The post Harga Daging Sapi Masih Tinggi, Peminat Berkurang first appeared on Detik Sumsel.

source https://detiksumsel.com/harga-daging-sapi-masih-tinggi-peminat-berkurang/?utm_source=rss&utm_medium=rss&utm_campaign=harga-daging-sapi-masih-tinggi-peminat-berkurang

Posting Komentar

0 Komentar